Al Qur'an dan Keranjang Air

Februari 17, 2017


Seorang Muslim yang tinggal bersama seorang cucu di sebuah desa di pegunungan memiliki rutinitas pagi yaitu duduk di dapur sambil membaca Al Qur'an. Cucu lelakinya sangat ingin menjadi seperti Kakeknya dan mencoba meniru segala yang dilakukannya.



Keinginannya tersebut mendorongnya untuk bertanya. "Kakek.. Aku mencoba untuk membaca Al Qur'an seperti dirimu. Tetapi aku tidak memahaminya dan seringkali apa yang harus kumengerti langsung terlupa begitu aku menutup buku itu. Apa yang sebaiknya kulakukan, ketika aku membaca Qur'an agar bisa sepertimu?" tanyanya.

Sejenak Kakek terdiam, kemudian mengambil keranjang berbahan besi seraya berkata : " Bawalah Keranjang ini ini turun ke sungai dan bawakan aku sekeranjang air."

ANAK Lelaki itu melakukan perintahnya. Tentu saja air yang dibawanya bocor keluar sebelum ia tiba ke rumah. Kakek tersenyum dan menyrankan agar cucunya bergerak lebih cepat. Sang cucu berlari dengan cepat, tetapi keranjangnya tetap kosong sebelum tiba di rumah. Sambil terenggah enggah, ia berkata kepada Kakeknya bahwa tidak mungkin membawa air dalam keranjang, lalu dia pergi untuk mengambil ember. Menyaksikan hal tersebut, kakek pun berkata :"Aku tidak ingin seember air, aku menginginkan sekeranjang air. Kamu hanya tidak berusaha lebih keras."

Saat itu Cucunya tahu bahwa hal itu tidak masuk akal, tetapi dia ingin menunjukkan kepada Kakeknya bahwa walaupun ia berlari secepat yang dia bisa, airnya akan selalu bocor keluar sebelum ia sampai kembali di rumah. Namun Laki-laki itu kembali mengisi keranjang dengan air sungai dan berlari kencang, tetapi ketika ia mencapai kakeknya, keranjang itu telah kosong lagi

DEMIKIANLAH Yang terjadi sampai berkali kali.

SAMBIL Terenggah enggah ia berkata
"Lihatlah Kek, ini sama sekali tidak ada gunanya..!

"KAMU Pikir itu tidak ada gunanya..? Kata Kakeknya
"Coba Kamu perhatikan keranjang itu..!

Cucu pun melihat Keranjangnya dan untuk pertama kalinya ia menyadari bahwa keranjangnya tampak berbeda. Keranjangnya berganti rupa dari keranjang tua yang sangat kotor menjadi keranjang yang bersih, diluar dan didalamnya

"CUCU Ku.. Itulah yang terjadi ketika Kamu membaca Al Qur'an. Kamu tidak memiliki kemampuan untuk mengingat semuanya, tidak pula mampu menterjemahkan semua isinya, tetapi ketika Kamu membacanya, Kamu akan menjadi berubah, diluar dan didalam.


*************

Disunting dari kisah kiriman teman.

You Might Also Like

0 comments

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images